Home / Muslimah / 4 Cara Mengenali Tanda Bahaya Dari Sikap Pasangan Yang Posesif
4-cara-mengenali-tanda-bahaya-dari-sikap-pasangan-yang-posesif

4 Cara Mengenali Tanda Bahaya Dari Sikap Pasangan Yang Posesif

bridestrory.com
Kamu pasti tahu beberapa ciri seseorang yang posesif hingga suka meneror pasangannya.

Hal ini akan mengerikan jika dibiarkan, entah itu melihat kejadian sekitar atau bahkan teman dekatmu sendiri.

Maka jangan sampai hal buruk tersebut terjadi kepadamu. Salah satu sifat yang dimiliki seseorang hingga ia bisa mengancam pasangannya adalah sifat posesif.

Karena posesif itu seseorang akan merasa bahwa pasangannya adalah miliknya dan bisa dikontrol sesuai keinginannya. Maka tak heran orang-orang posesif bisa tega mengancam pasangannya.

Agar tidak terjebak dalam hubungan yang menyeramkan, kenali ciri-ciri pasangan yang posesif, ini tandanya:

1. Kepo dan Selalu Ingin Tahu

Semua hal tentang pasangannya dia harus tahu dan akan marah jika kamu tidak memberi tahu.

Padahal hubungan yang baik itu adakalanya kita memiliki privasi yang tidak diceritakan kepada pasangannya.

2. Ingin Mengendalikan Hidupmu

Pasangan yang posesif akan cenderung ingin mengandelaikan pasangannya. Dia ingin mengatur kehidupan pasangannya, suka memberi perintah dan pasangannya wajib mengikuti.

Dan hal-hal yang diatur biasanya melewati batas dan membuatmu tidak nyaman menjalin hubungan.

3. Memantaumu Dengan Cara Berlebihan

Wajar jika pasangan sering memantau, artinya dia ingin memastikan kamu baik-baik saja.

Namun jika dia berlebihan tentu akan memuatmu tertekan. Sedangkan dalam hubungan harus memiliki rasa saling percaya.

4. Cemburu Berlebihan

Seseorang yang posesif biasanya tidak akan terlepas dari rasa cemburu yang berlebihan.

Cemburunya sudah tidak wajar dan melewati batas, maka kamu harus berhati-hati dan segera pergi dari seseorang posesif kepadamu.

The post 4 Cara Mengenali Tanda Bahaya Dari Sikap Pasangan yang Posesif first appeared on humairoh.com.

About admin

Check Also

Dulu Dibayar Rp 15 Juta per Episode, MasyaAllah Mantan Aktor Cilik Ini Kini Jadi Santri dan Bercita-cita Jadi Hafiz Quran

Bagi para penggemar sinetron tanah air, pasti mengenal sosok artis Baim Cilik yang sempat terkenal …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *