Home / Muslim Okezone / Peneliti Sebut Pengguna Rokok Elektrik Punya Risiko 2 Kali Lipat Alami Disfungsi Ereksi
peneliti-sebut-pengguna-rokok-elektrik-punya-risiko-2-kali-lipat-alami-disfungsi-ereksi

Peneliti Sebut Pengguna Rokok Elektrik Punya Risiko 2 Kali Lipat Alami Disfungsi Ereksi

ROKOK memang memiliki banyak efek negatif bagi tubuh, mulai dari sakit tenggorokan, sesak napas, kanker bahkan impotensi. Ketika merokok, nikotin dan senyawa kimia dalam rokok membuat pembuluh darah mengecil (vasokonstriksi), sehingga aliran darah menjadi terhambat, termasuk menuju ke penis.

Tapi, ternyata bukan hanya rokok elektrik saja bisa menyebabkan disfungsi ereksi, menurut sebuah penelitian dalam American Journal of Preventive Medicine pria yang merokok elektrik atau vape, dua kali lebih mungkin mengalami disfungsi ereksi (DE) dibandingkan dengan mereka yang tidak menggunakan vape.

Dalam studi itu, seperti dikutip Antara dari Insider, para peneliti menganalisis data lebih dari 13.000 pria berusia 20 tahun ke atas dalam Penilaian Populasi Nasional untuk Studi Tembakau dan Kesehatan.

Dalam sampel yang lebih kecil pada pria berusia di bawah 65 tahun dengan indeks massa tubuh (IMT) normal dan tidak memiliki riwayat penyakit kardiovaskular, trennya tetap ada yakni merokok elektrik 2,4 kali lebih mungkin mengalami DE dibandingkan orang yang tak merokok.

“Bagi pria yang merokok dan ingin beralih karena vaping kurang berbahaya, mereka harus mencoba membatasi vaping mereka karena sama sekali tidak bebas risiko,” kata penulis studi Omar El Shahawy, MD.

Merokok elektrik telah lama dikaitkan dengan disfungsi seksual pada pria dan wanita karena paparan kadar nikotin yang tinggi secara konsisten dapat merusak fungsi pembuluh darah.

Mempertimbangkan banyak rokok generasi baru memiliki konsentrasi nikotin yang sangat tinggi, sering menggunakannya dapat menyebabkan efek yang sama.

(mrt)

About admin

Check Also

8 Artis Sempat Dibantu Raffi Ahmad, Hutang Dilunasi hingga Diberi Mobil : newzhdus.com

JAKARTA – Belakangan publik ramai memperbincangkan soal kebaikan hati Raffi Ahmad. Selain dikenal sebagai sosok …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *